Capcom Retro Station: Kangen Game Arcade? Sekarang Lo Bisa Mainin Sendiri Di Rumah!
Pasti diantara lo semua banyak yang dulu suka cabut buat main game di arkade atau lo suka main arkade sebelum nonton bioskop? Nah biasanya kalo main, lo suka main apa nih, bro? mungkin sebagian besar dari lo akan menjawab Tekken atau Final Fight.
Sekarang memang udah susah banget, bro, menemukan mesin game arkade di mall-mall atau bioskop, nggak kayak dulu. Sesekali pasti lo pengen kan, ngerasain buat main ini lagi dan mengenang masa kecil lo dengan beradu score dengan temen-temen lo?
Ada kabar baik nih, developer game Jepang yang terkenal dengan merilis game arkadenya, Capcom, Mereka ngerilis seri arkade Capcrom Retro Station!
Retro Station ini akan membawa lo ke dalam masa-masa lo bermain game arkade jaman dulu dengan ukuran yang lebih kecil. Untuk mengenal lebih lanjut mengenai Capcom Retro Station ini, simak uraiannya dibawah ya, bro!
Seri game Arkade pertama dari Capcom
Credit image - newsbeezer.com
Sebelum Capcom merilis Retro Station, SNK dan Sega sudah lebih dulu merilis game arkade rumahannya, yaitu Neo Geo Mini dan Astro City Mini. Dengan ukuran yang mungil dan menghadirkan permainan yang klasik, para penggemar game cukup dimanjakan dan sangat menyambut baik kehadiran permainan ini.
Game arkade dengan ukuran 329 x 280 x 315 mm dan berat sekitar 2 kg ini lo akan merasakan sensasi bermain didalam game arkade tapi di rumah lo, bro!
Game dengan kombinasi warna biru dan kuning khas Capcom ini termasuk ke dalam game yang sudah all-in-one, lengkap dengan kabel HDMI dan panel dengan layar 8 inci yang juga sudah dilengkapi speaker tentunya akan membuat lo yang membeli game ini merasa sangat beruntung.
Dilengkapi dengan Seri Street Fighter!
Credit image - retrogamer.net
Terkenal dengan game Street Fighter, Capcom di dalam Retro Station juga menghadirkan Street Fighter dengan 5 seri yang sudah di pre-installed – cukup banyak dan puas ya bro, kalo mau nostalgia dengan main game ini?
Selain Street Fighter, ada juga Mega Man dengan 5 seri permainannya. Dengan 10 game pre-installed ini. Meskipun terkenal dengan rilisan kedua game ini, para penggemar sempat menyayangkan mengapa Capcom nggak menambahkan game-game lain dari Capcom seperti 1942 dan Final Fight.
Mengikuti Tren Meskipun Terlewat
Seperti yang telah dibahas di atas, Capcom sedikit lebih terlambat dibandingkan Sega dan SNK dalam merilis game arkade ini. Kalau lo menyadari, tren game arkade ini sudah menjadi kebanggaan orang jepang dalam bermain game sejak awal tahun 2018.
Meskipun terlambat, Capcom merasa tidak takut tersaingi dan mencoba pasarnya sendiri – meskipun dengan ukuran yang tidak ‘mini’ seperti pesaingnya, Capcom berani mengambil celahnya dan tetap disambut hangat oleh para gamers, bro!
Setelah membaca artikel ini, apakah lo jadi kangen untuk main game arkade, bro? berhubung semuanya sekarang dilakukan di dalam rumah, mendingan lo beli game ini deh, bro – untuk mengisi suntuk lo dirumah!
Feature image - nintendosoup.com