Canon EOS M50 Mark II: Kamera Mirrorless Buat Lo Yang Baru Mulai Vlogging!
Seperti yang diketahui bersama kalau di internet, khususnya di platform penyedia konten video seperti Youtube, konten berisikan cerita harian seseorang atau daily vlog adalah salah satu konten yang disukai banyak kalangan.
Bercerita tentang apapun yang mereka lakukan tiap hari, atau travel vlog ketika mereka pergi ke suatu tempat dan menceritakan apa saja yang bisa mereka temui di sana, adalah konten-konten vlogging yang umum ditemukan.
Banyaknya konten yang sejenis seperti ini mungkin dikarenakan oleh mudahnya untuk memproduksi konten tersebut. Lo tinggal menggunakan kamera, baik kamera digital atau kamera ponsel, lalu tinggal lo hadapkan ke diri atau wajah lo dan lo bisa mulai bercerita.
Semudah itu? Betul bro, bisa saja dengan semudah itu. Namun jika ditanya kualitas, tentu mesti jadi pertimbangan lagi. Memangnya apa sih yang mempengaruhi kualitas dari sebuah konten vlog? Secara garis besar, mungkin bisa dibagi menjadi dua: kualitas kontennya tersendiri, seperti ceritanya, tempatnya di mana dan sebagainya, atau kualitas secara teknis seperti apa kamera yang merekam cerita tersebut.
Nah, sesuai judul artikel kali ini – yang bakal dibahas lebih dalam adalah kualitas secara teknis. Salah satunya adalah dari alat perekam video konten tersebut yaitu kamera. Buat lo yang juga bikin konten vlog, kamera apa nih yang lo pakai?
Terkait dengan judul yang ada di artikel ini, kamera yang bakal dibahas adalah Canon EOS M50 Mark II. Sebenarnya, kamera yang satu ini adalah bentuk dari upgrade yang dilakukan oleh Canon di seri yang satu ini. Dari fitur yang ada, Canon EOS M50 Mark II adalah kamera yang cocok buat lo yang baru saja mulai bikin konten vlog.
Kenapa kamera ini direkomendasikan? Kalau lo punya pertanyaan yang sama, tenang bro – di bahasan kali ini, Canon EOS M50 Mark II memang akan dibongkar bagaimana fitur-fitur yang ada bisa membuat lo bikin vlog yang berkualitas.
Mirrorless Buat Vlogger Entry-Level
Credit Image: petapixel.com
Sesuai dengan sub topik di atas, Canon EOS M50 Mark II adalah salah satu kamera mirrorless yang cukup mumpuni buat lo yang baru saja mau mulai vlogging. Hal ini mungkin dikarenakan oleh fitur-fitur yang ada.
Salah satu fitur utama yang ada di kamera ini adalah sistem eye tracking autofocus di mana fitur ini bisa makin mempermudah diri lo saat membuat konten vlog. Fitur ini cukup jadi fitur yang fundamental mengingat di seri kamera Canon EOS M50 sebelumnya belum bisa mengaktifkan face detection ataupun eye detection dalam mode perekaman video.
Di seri EOS M50 Mark II ini, kamera akan dengan mudah membuat fokus yang baik untuk wajah atau mata. Sistem Dual Pixel autofocus yang ada semakin mumpuni karena fitur eye tracking yang ada bisa bantu lo makin gampang buat bikin konten vlog.
Akan tetapi, ada sedikit catatan untuk fitur yang satu ini bro. Perlu lo ketahui kalau sistem tersebut belum bisa dipakai saat merekam video dalam resolusi 4K. Jadi fitur ini baru bisa digunakan dalam resolusi 1080p saja.
Nyaman kah Mirrorless Ini Digunakan?
Credit Image: gizmologi.id
Kenyamanan menggunakan kamera dalam membuat konten vlog memang mesti diperhatikan, bro. Untuk Canon EOS M50 Mark II ini, ada beberapa pembaharuan terkait kenyamana atau interface dari layar sentuh di kamera ini.
Untuk seri yang sekarang ini, kamera sudah dilengkapi dengan tombol record dan self timer buat memudahkan lo saat sedang vlogging. Bahkan, jika semisalnya lo ingin membuat konten video lo di publish secara LIVE – Canon EOS M50 Mark II ini sudah bisa langsung terkoneksi ke Youtube.
Tentu dengan bantuan koneksi internet ya bro. Even lo ingin membuat format video dengan bentuk vertikal, it will be so easy by using Canon EOS M50 Mark II bro! Nah, pertanyaan selanjutnya adalah, dari berbagai fitur yang ada, apakah harganya akan lebih mahal dari pendahulunya?
Mahal Nggak Nih Bro?
Bakal bisa dipesan atau dibeli pada bulan November 2020 nanti, kabar baik selanjutnya buat lo para vlogger adalah kamera ini bakal dijual dengan harga yang lebih terjangkau dari kamera pendahulunya.
Canon EOS M50 Mark II bakal lebih murah dari seri sebelumnya. Kalau lo mau beli body saja – harganya bisa kurang lebih $600 saja. Atau bisa $700 dengan satu lensa EF-M 15-45mm atau lo bisa beli kamera ini dengan bundle dua lensa. Dua lensa tersebut adalah EF-M 15-45mm dan EF-M 55-200mm dengan harga kurang lebih $930 saja.
Buat lo yang masih pakai kamera ponsel – sepertinya lo bisa upgrade menggunakan kamera Canon EOS M50 Mark II ini bro! Buat kualitas lebih baik, memang mesti ada segala peningkatan dari berbagai sisi, termasuk dari sisi teknis seperti pengadaan kamera ini.
Wah bagaimana bro? Dari penjelasan di atas – sudah jelas ya kalau kamera ini sepertinya bakal jadi salah satu senjata terbaik lo untuk bikin konten vlog!
Feature Image – medium.com