Bosan Nonton Film Itu-itu Aja? Ini 5 Film dengan Plot Twist Terbaik
Buat lo yang hobi nonton film tentu pernah menemukan sejumlah judul film dengan plot twist terbaik yang sukses bikin mind-blowing. Beberapa film dengan plot twist juga kadang-kadang meninggalkan pesan mendalam di akhir film, tapi ada juga yang justru menyisakan tanda tanya besar dengan akhir cerita yang dibiarkan menggantung begitu saja. Urbaners, film-film dengan plot twist berikut ini dijamin nggak bakal bikin lo bosan sekalipun sudah ditonton berulang kali.
Donnie Darko (2001)
Film Donnie Darko yang pertama kali tayang di bioskop pada tahun 2001 ini sangat nggak direkomendasikan buat lo yang malas berpikir sepanjang film. Pasalnya, salah satu film classic cult ini bakal bikin lo kebingungan setengah mati, terutama dengan kehadiran sosok orang dengan kostum kelinci yang bikin lo deg-degan sepanjang film. Dijamin lo nggak bisa memahami cerita film ini hanya dengan sekali tonton! Donnie Darko - Official Trailer
The Prestige (2006)
Shutter Island (2010)
Dibintangi oleh Leonardo DiCaprio, film Shutter Island adalah film thriller Amerika Serikat yang diadaptasi dari novel tahun 2003 dengan judul yang sama karya Dennis Lehane. Dengan atmosfer mencekam yang dibangun sejak awal dijamin lo bakal terus terpaku di hadapan layar. Menceritakan tentang orang-orang yang memiliki kelainan jiwa, menonton film Shutter Island nggak bakal bikin lo bosan. Shutter Island - Trailer
Enemy (2014)
Gone Girl (2014)
Urbaners, satu lagi nih film dengan plot twist terbaik yang nggak boleh lo lewatkan begitu saja. Judulnya Gone Girl. Di film ini lo bakal menemukan scene yang bikin para penonton melongo antara kagum dan kaget. Selain itu, ada juga beberapa plot twist yang bikin lo takjub tapi juga takut. Gone Girl Trailer
Gimana menurut pendapat lo?