Trending

Berkunjung Ke Tempat Pembuatan Wine Terbaik di Dunia

Minuman wine punya sejarah panjang sebagai salah satu teman minum favorit banyak orang di seluruh dunia. Mungkin lo pernah mencoba wine seharga 100 ribuan atau maksimal 1 juta. Padahal sebetulnya di luar sana ada wine yang sudah laku seharga miliaran rupiah. Bukan tanpa sebab, wine adalah minuman para bangsawan.

Daya tarik wine sekarang ternyata nggak hanya soal rasa, Urbaners, tetapi juga bagaimana nikmatnya minum wine langsung di tempat pembuatan wine. Salah satu tempat pembuatan wine terbaik di dunia ada di Okanagan Valley, British Columbia, Kanada. Tempat ini menjadi salah satu tujuan wisata para bangsawan Inggris karena tempatnya yang sangat indah.

Perkembangan Okanagan Valley

Okanagan Valley menjadi salah satu surga bagi para pencinta wine yang ada di seluruh dunia. Pada tahun 2000-an, hanya ada 31 kilang anggur di sana, tetapi sekarang total sudah ada 130 kilang anggur yang terbentang sangat luas. Jadi, jangan kaget ketika sampai di Okanagan Valley, lo akan melihat tanaman anggur sepanjang lebih dari 135 kilometer. Sebagai perbandingan, jarak Jakarta dan Bandung sekitar 150 kilometer.

Di sini lo juga bisa merasakan 60 jenis anggur yang berbeda-beda. Jadi, jangan khawatir buat lo yang nggak kebagian anggur, banyak kilang anggur yang membuat tur dengan kompensasi minum anggur sepuasnya. Keren, kan?

Wisata anggur

Ada fenomena baru yang sekarang sedang digemari para orang kaya yang ada di seluruh dunia, yaitu wisata anggur. Nggak hanya datang ke tempat pembuatan anggur dan mencicipinya langsung, tetapi mereka juga melakukan wisata untuk melepas penat sambil menikmati anggur tentunya. Ini dilakukan oleh Pangeran William dan Putri Catherine yang di tahun 2016 melakukan kunjungan ke Okanagan Valley.

Di sana mereka berdua bersantai menikmati pemandangan yang sangat indah. Ditambah lagi cuaca di British Columbia ini sejuk jika dibandingkan wilayah Kanada lain yang terkenal sangat dingin. Tak ketinggalan puluhan hotel yang menyajikan fasilitas terbaik.

Source: telegraph.co.uk