Trending

4 Alasan Kenapa Lo Harus Nonton Film Headshot

Film Headshot menjadi perbincangan nggak hanya para sineas film Indonesia, tetapi hampir semua masyarakat Indonesia. Pertama karena Iko Uwais yang nggak pernah mengecewakan para penonton dan yang kedua adalah film ini adalah film dengan adegan kekerasan terbaik di Indonesia di tahun 2016. Jika selama ini lo disuguhi film drama, cinta ataupun komedi, sekarang saatnya lo nonton yang segar, yaitu film Headshot.

Nah film Headshot ini sudah mulai ditayangkan 8 Desember 2016 hari ini. Sekarang coba lo simak, 4 alasan kenapa lo harus nonton film Headshot.

 

Karena ada Iko Uwais

Sudah dapat dipastikan ketika ada Iko Uwais, pasti filmnya akan berbau-bau kekerasan. Tetapi nggak hanya kekerasan yang ditonjolkan, bagaimana seni bela diri dari seorang Iko Uwais yang sangat rancak. Iko Uwais sendiri sudah beberapa kali mendapatkan apresiasi dari sineas film luar negeri. Salah satunya adalah Iko Uwais bermain di film Star Wars sebagai Razoo Qin-Fee. Di film Headshot ini, lo akan melihat sekali lagi bagaimana kehebatan Iko Uwais dalam bertarung jarak dekat.

 

Sutradara dari Indonesia asli

Ini yang sering dilewatkan oleh orang-orang, ternyata film Iko Uwais pertama Merantau (2006) sampai terakhir yaitu The Raid 2: Berandal ini disutradarai oleh sutradara luar negeri. Tetapi di film Headshot ini, sutradaranya adalah orang Indonesia asli. Mereka adalah Mo Brothers, yaitu Kimo Stamboel dan Timo Tjahjanto. Apakah film ini akan sekeren film-film Iko Uwais sebelumnya?

 

Nggak hanya Julie Estelle, tetapi juga Chelsea Islan

Ketika di film Merantau dan The Raid, nggak ada peran perempuan berantem. Tetapi di The Raid 2, ada nama Julie Estelle yang berperan sangat bagus. Nah sekarang ada tambahan satu nih Urbaners, pemeran perempuan cantik di Headshot. Chelsea Islan akan menjadi tandem Iko Uwais.

 

Mendapatkan sambutan meriah di festival luar negeri

Nah ini dia yang selalu menjadi ciri khas dari Iko Uwais, yaitu setiap filmnya pasti mendapatkan apresiasi yang sangat baik dari festival luar negeri. Headshot sendiri pertama kali muncul di Toronto International Film Festival dan mendapatkan sambutan yang cukup meriah, bahkan sampai ditayangkan 2 hari.

Itulah 4 alasan masuk akal dan sangat kuat kenapa lo harus nonton film Headshot Urbaners.