Trending
Kamis, 30 Agustus 2018

Tidak Diunggulkan Sama Sekali, Kisah Petenis Ganda Campuran Dapat Emas

  • Share
  • fb-share
Tidak Diunggulkan Sama Sekali, Kisah Petenis Ganda Campuran Dapat Emas

Jika dibandingkan negara lain, tenis Indonesia sangat jauh tertinggal. Dari Thailand, sesama negara Asia Tenggara ini sering mendapatkan medali emas, terakhir tahun 2014 kemarin Thailand mendapatkan emas ganda putri. Bagaimana dengan Indonesia? Terakhir medali emas didapatkan oleh Indonesia di tahun 2002, ketika itu Indonesia berhasil mendapatkan emas di kategori tim putri dengan lineup Wynne Prakusya dan Angelique Widjaja.

Tepat 16 tahun setelah Asian Games 2002 Busan, Indonesia akhirnya mengakhiri puasa gelar. Ganda campuran Christopher Rungkat/Aldila Sutjiadi berhasil mengharumkan nama Indonesia setelah di final mengalahkan ganda campuran asal Thailand Luksika Kumkhum/Sonchat Ratiwanata dengan 6-4, 5-7, 10-7. Menariknya, ternyata pasangan Rungkat/Sutjiadi ini baru berlatih bersama selama 2 minggu terakhir!

Bukan unggulan

Ketika pertama kali drawing keluar, nama Rungkat/Sutjiadi ini berada di peringkat 11. Dalam tenis, peringkat ke-11 ini bukan termasuk unggulan. Sedangkan lawannya di final, Luksika Kumkhum/Sonchat Ratiwanata, berada di unggulan 5. Sekadar informasi, Luksika Kumkhum dari Thailand ini pernah masuk ranking 85 dunia di sektor putra. Rungkat sendiri adalah petenis andalan Indonesia paling tinggi yang berada di peringkat 241!

Ditambah lagi, KONI nggak memberikan target apapun untuk cabang tenis. Jadi, ketika mereka berhasil mengalahkan pasangan Thailand kemarin, semua orang langsung bangga terhadap prestasi Indonesia. Bahkan ketua dari PP Pelti Indonesia, Rildo Ananda Anwar, akan mendapatkan bonus tambahan, yaitu rumah.

Masa depan tenis Indonesia

Masa depan tenis ada pada Aldila Sutjiadi. Petenis asal Jakarta yang sekarang berumur 23 tahun ini diharapkan akan menjadi srikandi tenis Indonesia baru setelah zaman Yayuk Basuki dan Angelique Widjaja. Selain prestasi gemilang di dunia tenis, Aldila ternyata juga sangat moncer di dunia pendidikan. Terakhir Aldila berhasil lulus dari University of Kentucky lewat jalur tenis. Bahkan Aldila sempat masuk ke daftar Elite 90 sebagai remaja berprestasi.

Sekarang Indonesia mendapatkan petenis putri dengan masa depan cerah. Semoga banyak lagi petenis muda dari Indonesia yang akan mengharumkan bangsa.

Source: bola.com

Comments
Epul Saepuloh
Mantap betul
Mursidin
Keren banget