Trending
Senin, 11 September 2017

Stage Bus Jazz Tour 2017- Surabaya: When Music, Art, And Foodies Become One!

  • Share
  • fb-share
Stage Bus Jazz Tour 2017- Surabaya: When Music, Art, And Foodies Become One!

Satu lagi yang membuat Stage Bus Jazz Tour 2017 - Surabaya berbeda adalah berbagai macam aktivitas seru nan edukatif. Mulai dari hi-tech games dari MLDSPOT, art instalation, DIY-Thingy yang bisa lo coba sendiri, workshop insightful dari Stage.ID sampai mencoba berbagai jenis makanan foodtruck yang tempting banget. Dan semua ini gratis, Urbaners!

Nggak heran kalau setiap booth selalu diburu oleh pengunjung yang datang. Dekorasi minimalis, dengan sedikit sentuhan rustic, lapangan parkir Grand City pada hari itu terlihat sangat nyaman dan seru, Urbaners. Buat lo yang nggak sempet datang, pasti nyesel banget deh!

 

Mencoba simulasi watersport terbaru: Hoverboard

Saat baru memasuki venue, lo langsung disuguhkan beberapa permainan yang sangat menarik dan tentunya berbeda dari yang lainnya. Yap, arena games MLDSPOT memang sangat strategis, berada di tengah-tengah antara area stage bus dan food and beverage membuat semua orang yang lewat pasti penasaran.

Ada 3 games yang bisa lo coba, Urbaners. Pertama, ada virtual hoverboard lengkap dengan VR yang membuat lo seperti benar-benar berada di laut. FYI, hoverboard adalah olahraga terbaru, Urbaners dan masih jarang banget tersedia meskipun di area watersport sendiri seperti di Tanjung Benoa, Bali. Pada acara ini lo nggak perlu jauh-jauh untuk mencobanya, dan nggak pake basah lagi! Selesai bermain hoverboard, lo bisa mencoba dart game yang seru banget. Lo bisa berkompetisi dalam mengumpulkan point bersama temen-temen lo, Urbaners. Terakhir, uji musikalitas lo dengan MLDSPOT The Beat. Pada permainan ini lo bisa memilih penyanyi dan lagu yang akan diputar, ketentuannya lo harus menyusun lirik dengan benar sesuai dengan lagu tersebut. Arena games ini tidak pernah sepi, terlihat dengan antrian pengunjung yang penasaran dengan ketiga permainan tersebut. Bahkan tidak jarang yang mencoba lebih dari sekali.

 

Bermain dengan warna di DIY Tie dye Shirt & Tote bag

Setelah puas bermaain simulasi hoverboard atau MLDSPOT The Beat, bisa langsung mencoba berkreasi dengan membuat kaos tie dye lo sendiri, Urbaners. Pada booth DIY ini telah disiapkan kaos polos serta pewarna yang dibutuhkan dalam membuat tie dye. Sebelum membuatnya, para pengunjung diberikan instruksi terlebih dahulu bagaimana cara membuatnya, tinggal memilih campuran warna yang akan digunakan aja deh, Urbaners. Setelah selesai celup-mencelup, kaos tersebut akan dikeringkan selama 15 menit lalu siap dibawa pulang deh!

Ada juga booth Spin Art, hampir sama seperti membuat tie dye, tetapi media yang digunakan adalah tote bag. Nantinya, tote bag tersebut akan di kaitkan ke alat yang memutar dengan cepat seperti alat membuat gulali, lalu tinggal tuang pewarna yang telah disiapkan, pengunjung bisa mix berbagai warna, sehingga menjadi satu corak bentuk bulat yang abstrak namun artsy banget, Urbaners!

 

Workshop Stage.ID tentang mengabadikan momen sebuah festival

Stage.ID merupakan salah satu komunitas fotografi yang besar di Indonesia, bagaimana tidak, selama 6 tahun komunitas ini sudah ada di banyak kota seperti Bandung, Jogjakarta, Palembang, Jakarta, Malang dengan anggota yang tidak sedikit. Dan salah satu daerah yang memiliki anggota terbesar adalah Surabaya. Saat Stage Bus Jazz Tour 2017 - Surabaya berlangsung, banyak banget pengunjung yang menenteng gear fotografinya, mulai dari kamera pocket, prosumer sampai DSLR dengan lensa tele. Salah satu alasan mereka datang ke acara ini adalah workshop yang diberikan oleh Stage.ID, meskipun terbilang singkat, workshop ini cukup insightful untuk para Urbaners pecinta fotografi.

Sekitar pukul 17.00 Stage.ID memulai workshop kopdar santai di arena food and beverage, para peserta pun sudah menunggu-nunggu kesempatan ini, terbukti dengan penuhnya semua kursi oleh para pengunjung yang memegang kamera nya masing-masing. Dengan pembicaranya yang merupakan anggota Stage.ID Surabaya dan Jakarta, mereka sharing tentang bagaimana tehnik sederhana mengabadikan momen acara-acara musik seperti Stage Bus Jazz Tour 2017, dengan gear yang seadanya tetapi hasil maksimal. Terakhir, Stage.ID pun mengumumkan kompetisi fotografi selama acara ini berlangsung.  Nantinya penjurian akan dilakukan oleh MLDSPOT dan Stage.ID sendiri, Urbaners! Para peserta bebas mengambil angle manapun acara ini untuk memperebutkan kamera Fujifilm lengkap dengan lensa kit-nya.

 

Get your face painted on the wall

Adalagi spot menarik di Stage Bus Jazz Tour 2017 - Surabaya kemarin, Urbaners, yaitu mural dari Sheila Playground & Serikat Mural Surabaya. Terdapat wall of fame tepat di sebelah pintu masuk, dinding berwana putih sengaja dibuat polos, karena sepanjang acara Sheila Playground & Serikat Mural Surabaya menggambar pengunjung yang datang ke Stage Bus Jazz Tour 2017 - Surabaya. Berbagai ekspresi dan karakter wajah terpampang di dinding tersebut, Urbaners!

 

Berbagai jenis foodtruck yang membuat food Coma

Menjelajahi acara ini nggak afdol jika tidak sambil mengisi perut! Nggak perlu jauh-jauh ke dalam mall Grand City, Stage Bus Jazz Tour Surabaya - 2017 juga menyediakan banyak foodtruck dengan beragam jenis makanan yang tempting banget untuk di coba. Mulai dari es duren, gyros, japanese food sampai pentol khas Surabaya ada disini! Foodtruck yang hadir semua berasal dari Surabaya sendiri, lho Urbaners! 

Comments
Epul Saepuloh
Thanks artikelnya
DEVI TRI HANDOKO
Workshop Stage.ID tentang mengabadikan momen sebuah festival