Urbaners pecinta jazz, seberapa kenal lo sama nama Chris Potter? Dia adalah pemain saxophone yang punya gaya post-bop. Selain main instrumen musik tiup itu, Potter juga menguasai berbagai alat musik lainnya dan merupakan seorang komposer handal. Segudang kebolehannya, sukses membuat Potter dianggap sebagai pentolan musisi jazz di masanya.
Cinta Musik Sejak Kecil
Cowok yang lahir pas tahun baru 1971 ini, pertama kali tampil sebagai pendampingnya Red Rodney, pemain trompet jazz. Setelahnya, dia juga pernah main bareng Paul Motian, Dave Holland, dan Dave Douglas. Dari tahun 90an hingga awal 2000an, Potter banyak disebut-sebut sebagai orang yang punya gaya paling memuaskan dan sangat dihargai. Mau main sebagai pemimpin atau sampingan, Potter selalu unggul dan punya kharismanya sendiri. Cowok yang lama tumbuh di Columbia ini, nampaknya memang lahir buat main saxophone ya, Urbaners.
Waktu kecil, Potter justru lebih sering main piano dibanding saxophone. Tapi, di umur 10, dia memutuskan buat mulai belajar main alto saxophone karena terinspirasi oleh Paul Desmond dan Johnny Hodges. Cuma butuh waktu 3 tahun buat Potter tampil sebagai pemusik saxophone profesional!
Produktif Meski Sakit
Karena cintanya sama musik, Potter pun pindah ke New York dan sekolah di Manhattan School of Music. Disana, dia makin aktif main saxophone dan potensinya menonjol banget. Potter berani memimpin bandnya sendiri di akhir tahun 1992 lewat debut album yang berjudul Presenting Chris Potter. Kalau ditotal, Potter sudah menerbitkan total 15 albumnya sendiri, dan lebih dari 100 album yang bareng sama musisi lain. Produktif banget.
Soal prestasi, Potter pernah memenangkan Denmarks Jazzpar Prize. Sampai sekarang, dia jadi penerima penghargaan yang termuda loh, Urbaners. Potter juga pernah masuk nominasi Grammy Award buat karyanya dalam lagu In Vogue yang ada di album Pink Elephant Magicnya Joanne Bracken. Sakit Meniere, yaitu keadaan yang bikin satu telinga kesulitan mendengar, nggak bikin Potter kehilangan semangat dalam bermusik.
Kalau lo baru mau coba dengerin Chris Potter, coba unduh albumnya yang paling meledak di Amerika Serikat, Concentric Circles. Album itu sukses bikin nama Potter makin melonjak. Lo juga bisa cari-cari karyanya dengan nama Underground Orchestra. Suara saxophone dari Potter bakal bantu lo ngilangin penat, Urbaners!
Sumber:
Comments