Trending
Rabu, 05 Mei 2021

Rilis Merry Alone, Stars and Rabbit Berbagi Tips Menikmati Kesepian

  • Share
  • fb-share
Rilis Merry Alone, Stars and Rabbit Berbagi Tips Menikmati Kesepian

Sepertinya kita – sebagai penikmat dunia hiburan, patut berbahagia tahun ini. Pasalnya bakal banyak banget hiburan yang akan hadir di tahun ini. Mulai dari film hingga para musisi yang berencana merilis album karya-karya barunya.

Di era new normal ini, perilisan semacam ini pastinya bakal berdampak baik banget buat membantu lo tetap terhibur dengan keterbatasan yang ada. Mungkin sebagian dari lo udah kehabisan hiburan dan nggak tau mau ngapain lagi.

Baru aja beberapa waktu lalu MLDSPOT ngebahas tentang kesendirian yang harus dinikmati, eh di dukung juga ternyata sama Stars & Rabbit yang ngerilis lagu Merry Alone!

Memberikan gambaran betapa indahnya menikmati kesendirian dan memberi paham kalo lo nggak sendirian, single Merry Alone ini punya makna yang cukup mendalam. Makna kesendirian seperti apa sih yang coba di bawa oleh Stars and Rabbit? Yuk simak ulasannya!

Makna Kesepian bagi Stars and Rabbit

Stars and Rabbit

Credit image - Twitter

Resmi dirilis pada 23 April lalu, lagu ini jadi salah satu bentuk perjalanan diskografi Stars and Rabbit yang baru. Sebelumnya, Stars and Rabbit baru aja ngerilis video Live dari Attic no.7 (Live in Jakarta) di kanal Youtube mereka.

Di lagu Merry Alone ini, Stars and Rabbit memberikan tema besar yaitu mengenai kesepian yang muncul secara tiba-tiba. Seakan ingin menjadi teman bagi semua orang, Stars and Rabbit nggak kepengen setiap orang merasa sepi sendirian – alias, kita semua sebenarnya kesepian kok!

Dengan kesepian – lo bisa mendengar, melihat, dan merasakan kesepian orang lain yang juga mungkin lo rasakan. Jadi dari pada ngerasa sepi sendiri, mendingan lo maknai kesendirian ini sebagai hal yang bisa membuat lo bahagia.

Begitulah kira-kira hal yang ingin disampaikan oleh Stars and Rabbit pada single baru nya ini. Duo yang terdiri dari Elda Suryani dan Didit Saad ini pengen merangkul semua orang yang merasa kesepian.

Harapannya, siapapun yang mendengarkan Merry Alone jadi lagu yang bisa lo nikmati ketika sendirian. Wah, asik ya, bro!

Hadir dalam Format Digital

Stars and Rabbit

Credit image – Youtube

Single yang baru dirilis ini bisa lo nikmati di seluruh platform musik digital kesayangan lo. Hadir dengan format digital, Stars and Rabbit berharap karya barunya ini bisa didengar oleh seluruh penikmat musik kapan aja. Termasuk di kala sendirian.

Selain format audio di platform musik digital, Stars and Rabbit juga merilis lagu ini dalam bentuk video di kanal resmi Youtube mereka. Dengan nuansa video yang didominasi oleh warna pink, musik video dari single ini terlihat menarik banget. Emang cocok deh lagu ini buat jadi teman lo menikmati kesendirian!

Batu Loncatan buat Rilis Album Baru

Stars and Rabbit

Credit image – USS Feeds

Ternyata ada yang bikin lagu ini semakin menarik. Siapa sangka – ternyata single ini juga jadi batu loncatan kalo mereka akan merilis album terbaru!

Bersamaan dengan rilisnya lagu ini, Stars and Rabbit juga merilis tanggal dari perilisan album terbaru mereka yang berjudul On Different Days. Album yang akan hadir pada 25 Juni mendatang ini ternyata cukup bikin heboh.

Pasalnya, meskipun masih di bawah naungan Green Island Music, Stars and Rabbit bekerja sama dengan label rekaman asal Jepang – Taiwan, Big Romantic Records dan Trapped Animal Records di Inggris!

Kabarnya, On Different Days juga akan hadir dalam format kaset dan piringan hitam. Hiatus yang dilakukan keduanya selama satu tahun ke belakang bakalan jadi tema besar dari album ini.

Sambil nunggu album barunya di bulan Juni mendatang, lo nikmatin dulu deh single terbaru mereka dengan judul “Merry Alone” ini. Pasti ketagihan dengernya deh!

 

Feature image – Spotify

Comments
Ricko Pratama Putra
Makna Kesepian bagi Stars and Rabbit
Putra ragil
Waoo keren guys