Trending
Selasa, 31 Oktober 2017

Modern Movies Set in the Old Days

  • Share
  • fb-share
Modern Movies Set in the Old Days

Saat ini, banyak film yang mencoba menyajikan cerita-cerita yang relevan pada saat ini, bahkan terkadang memberikan sebuah angan mengenai seperti apa masa depan di dunia ini. Namun, ada saat dimana kita merindukan masa-masa dimana semuanya masih sangat sederhana dan teknologi belum banyak kemajuan. Berikut adalah beberapa film moderen yang menceritakan kehidupan di zaman dahulu.

 

Zodiac (2007)

Film bergenre crime thriller ini menceritakan kisah nyata mengenai proses investigasi polisi untuk menangkap pembunuh berantai yang dikenal sebagai The Zodiac Killer. Sutradara David Fincher mengadaptasi buku tulisan Robert Graysmith yang mengangkat beberapa kasus pembunuhan nyata yang terjadi di era 70an dan menampilkan Jack Gyllenhaal, Mark Ruffalo, dan Robert Downey Jr.

 

Dreamgirls (2006)

Dreamgirls terinspirasi dari kisah kehidupan trio The Supremes yang salah satu anggotanya adalah penyanyi legendaris Diana Ross. Pada awal era 60an, Curtis Taylor Jr. (Jamie Foxx), seorang penjual mobil, berhasil mendobrak industri musik. Ia merekrut sebuah trio, The Dreamettes, yang beranggotakan Deena Jones (Beyoncé Knowles), Effie White (Jennifer Hudson), dan Lorrell Robinson (Anika Noni Rose). Film menghasilkan beberapa lagu yang membuat soundtrack dari film ini incaran banyak orang yang telah menontonnya.

 

Dazed and Confused (1993)

Film besutan sutradara Richard Linklater ini mencritakan kehidupan para murid SMA yang menghadapi hari terakhir sebelum libur panjang. Jika kamu ingin tahu bagaimana kehidupan pemuda di tahun 70an, maka film yang menampilkan Milla Jovovich dan Matthew McConaughey adalah film yang tidak boleh dilewatkan oleh para urbaners.

 

Anchorman: The Legend of Ron Burgundy (2004)

Jika Urbaners merupakan penggemar comedian Will Ferrell, maka sudah pasti tahu bahwa hamper semua filmyang ia bintangi menampilkan gaya yang sangat dilebih-lebihkan. Anchorman pun bukan pengecualian. Film ini menceritakan kerasnya persaingan antara pembawa berita dari beberapa stasiun televisi lokal di San Diego. Status Ron Burgundy (Will Ferrell) dan rekan-rekannya sebagai pembawa berita nomor satu mulai terancam dengan kehadiran Veronica Corningstone (Christina Applegate), seorang pembawa berita wanita yang ingin merebut posisinya.

Comments
Ald
Wah keren abis sih
Susiana Saputri
Mantap banget