Trending
Rabu, 18 Juli 2018

Inilah 5 Food Crowdfunding yang Harus Lo Tahu

  • Share
  • fb-share
Inilah 5 Food Crowdfunding yang Harus Lo Tahu

Buat lo yang belum paham, crowdfunding atau penggalangan dana merupakan proses pengumpulan sejumlah uang untuk sebuah proyek atau usaha yang biasanya dilakukan melalui platform online. Nggak terkecuali proyek dan usaha yang berkaitan dengan bidang kuliner. Beberapa food crowdfunding yang bakal dibahas kali ini sukses menggabungkan antara teknologi dan makanan. Biar nggak penasaran inilah 5 food crowdfunding yang harus lo tahu!

 

The Real Paella Valenciana

Dipimpin oleh Teddy Rebollo, proyek yang satu ini juga mengajak serta seorang Chef Paella profesional. Paella merupakan hidangan berupa nasi yang berasal dari Spanyol yang proses pembuatannya dilakukan di atas wajan pipih bernama patella. Melalui proyek The Real Paella Valenciana, lo bisa mendapatkan wajan khusus untuk membuat Paella hanya dengan mendonasikan dana sebesar $50 atau sekitar Rp700 ribuan saja.

 

The Handy Pan

Urbaners, proyek The Handy Pan ini sangat pas buat lo yang lagi diet. Pasalnya, proyek ini bakal menghasilkan sebuah Pan yang dilengkapi dengan sisi pengeringan untuk menghilangkan lemak lebih mudah. Terdapat sebuah tombol pada pegangan untuk menarik saringan yang dapat memindahkan minyak goreng, cairan, atau lemak berlebih dari makanan yang lo masak. Keren banget, kan?

 

The Edible Games Cookbook

The Edible Games Cookbook merupakan proyek yang menciptakan kesenangan selama proses memasak. Di sini lo bisa membangun Candyland di atas adonan pizza atau bahkan membuat bidak dan papan catur yang bisa dimakan. Cukup dengan Rp350 ribuan saja lo sudah bisa mendapat versi digital dari buku masak yang unik ini.

 

Tchad: Cooking For Conservation

Persis seperti namanya, buku ini berisi resep-resep masakan khas Tchad, sebuah wilayah konservasi di Taman Nasional Zakouma, Afrika Selatan. Lo bisa mendapatkan satu set berisi lima buku resep seharga $10 atau Rp140ribuan dimana 25% dan dana tersebut dipakai untuk membantu konservasi alam kawasan Afrika Selatan yang masih menjadi tempat tinggal bagi puluhan hingga ratusan satwa.

 

Cricket Baking Flavors

Urbaners, food crowdfunding yang satu ini kedengarannya cukup ekstrem, ya? Namun, tepung yang dibuat dengan campuran serangga ini ternyata punya banyak manfaat baik buat kesehatan. Tepung serangga mengandung protein tinggi, vitamin B12, magnesium, dan nutrisi penting lainnya. Uniknya, tepung ini juga tergolong bebas gluten, keto-friendly, sehingga cocok dengan gaya hidup diet sehat.

 

Sudah ada ide buat proyek food crowdfunding lo sendiri?

 

Source: foodbeast.com

Comments
Ald
Wah keren abis sih
nicolas filbert tandun
The Real Paella Valenciana