Siapa yang nggak kenal sama dua produsen otomotif ternama di dunia, Honda dan Toyota? Dua raksasa otomotif asal Jepang ini memang bersaing satu sama lain dalam segala hal, mulai dari mobil hingga robot. Bila kita lihat sekilas, keduanya memiliki penggemar masing-masing dalam segala bidang. Lantas apa yang jadi keunggulan masing-masing brand?
Didirikan oleh Soichiro Honda, awalnya Honda bukanlah produsen otomotif besar, melainkan hanya produsen piston rings untuk beragam pabrikan otomotif, termasuk Toyota. Setelah mendapat pendanaan di tahun 1949, barulah Honda Motor didirikan. Saat itu, kendaraan yang dibuat pertama kali adalah sepeda motor dengan tipe 1949 D-Type bernama Dream. Di tahun 1964, Honda Motor tumbuh dengan cepat sebagai pabrikan besar. Hingga saat ini, beragam kendaraan telah dibuat. Mulai dari motor, mobil sport, hingga robot yang diberi nama ASIMO menjadi koleksi ciptaan pabrikan ini.
Awalnya, Toyota bernama Toyoda, yang diambil dari nama Sakichi Toyoda, penemu Toyoda Model G Automated Loom di tahun 1924 yang nantinya menjadi bagian dari Toyota Production System. Tahun 1936, Toyoda merilis mobil penumpang pertamanya, Model AA, yang dijual lebih murah dari mobil-mobil buatan Ford dan GM. Setelah berganti nama di tahun yang sama, penjualan mobil dari Toyota meningkat tajam. Seperti halnya Honda, Toyota merambah ke bidang lain seperti robotik hingga aerospace. Meski nggak seterkenal Honda, robot buatan Toyota, Kirobo, cukup berguna, khususnya untuk merawat manula.
Itulah tadi ulasan singkat mengenai dua brand otomotif ternama di dunia, Honda dan Toyota. Dari ulasan tersebut, menurut lo mana yang lebih baik? Honda atau Toyota? Ungkapin pilihan lo!
Comments