Trending
Kamis, 15 September 2016

Film Hollywood dengan Deleted Scene Paling Menarik

  • Share
  • fb-share
Film Hollywood dengan Deleted Scene Paling Menarik

Karena berbagai alasan dan pertimbangan, beberapa adegan dalam film tidak berhasil diikutkan pada hasil akhir. Bahkan ada pula yang hanya berakhir dalam bentuk script dan nggak dikembangkan secara visual. Alasannya beragam, mulai dari isu censorship atau memang deleted scene tersebut bisa mengurangi esensi cerita. Tapi, gimana kalau yang terjadi justru sebaliknya? Gimana kalau adegan yang dihapus malah memberi plot twist pada suatu film?

 

Fatal Attraction (1987)

Sudah pernah menonton Fatal Attraction? Sebenarnya, ending yang terdapat pada film bukanlah versi original. Jika tetap mengusung versi original, Alex (Glenn Close) bakal bunuh diri dan menjebak Dan (Michael Douglas) sebagai pembunuhnya. Istri Dan bakal menggunakan kaset Alex untuk membersihkan nama suaminya. Tapi, karena audiens “percobaan” nggak suka, akhirnya lo jadi mendapat ending di mana istri Dan meletakkan Alex di dalam kuburan.

 

The Amazing Spider-man II (2014)

Meskipun merupakan plot twist yang cukup mencengangkan, keputusan untuk menghapus adegan satu ini dinilai tepat banget. Pasalnya, ketika Peter Parker (Andrew Garfield) mengunjungi makam ayahnya, sang ayah justru muncul di hadapannya. Ia bilang bahwa selama ini dirinya masih hidup dan terus menjaganya dari jauh. Ketika klip dari deleted scene ini dirilis, banyak fans yang merasa nggak setuju apabila adegan tersebut benar-benar menjadi bagian dari film.

 

Pretty Woman (1990)

Pada deleted scene-nya, Vivian (Julia Roberts) yang berperan sebagai Pekerja Seks Komersial (PSK) diceritakan menjadi seorang pecandu narkoba. Bahkan skrip awalnya pun sebenarnya memiliki judul $3,000. Skrip tersebut juga menceritakan deleted scene ketika Edward (Richard Gere) mengikuti Vivian untuk memastikan agar wanita tersebut nggak memakai narkoba. Ada pula deleted scene lain yang menceritakan Edward sedang menolong Vivian dari dua bandar narkoba.

 

Almost Famous (2000)

Demi bisa menulis artikel untuk majalah Rolling Stone, William (Patrick Fugit) yang harus mengikuti suatu band melaksanakan tur. Karena masih SMA, ibunya yang super protektif pun susah memberikan izin. Nah, pada salah satu deleted scene-nya, William diceritakan memainkan lagu Stairway to Heaven untuk ibunya demi menunjukkan kekuatan musik. Sayangnya, adegan tersebut terpaksa dihapus karena terhalang oleh isu biaya lisensi.

Coba bayangkan bagaimana jika deleted scenes tersebut nggak dicabut dari hasil akhir film, para fans pasti bakal memiliki review yang berbeda. Kalau menurut lo gimana, Urbaners? Lebih suka adegan-adegan tersebut dihapus atau nggak?

 

 

Sources: ranker.com, emgn.com

Comments
Candra
Keren banget
Ardi Widisetiawan
Perfecto pokoknya