Trending
Kamis, 11 September 2014

Cara Agar Mobil Klasik Tetap Cantik

  • Share
  • fb-share
Cara Agar Mobil Klasik Tetap Cantik

Memiliki mobil klasik itu seakan menjadi kebanggaan, sekaligus tantangan tersendiri. Menjadi kebanggaan karena mobil klasik termasuk barang langka dan nilainya nggak bisa lagi diukur dengan angka. Sebaliknya, menjadi tantangan karena mobil klasik membutuhkan perawatan agar tetep terlihat cantik dan menawan. Jika Urbaners punya mobil klasik, ada baiknya tau cara-cara jitu berikut demi memenangkan tantangan tersebut.

Mesin mobil antik jelas menjadi perhatian utama karena berpengaruh besar pada kinerja mobil. Makanya, mesin mobil antik memerlukan pemeriksaan secara keseluruhan, terutama pada bagian pengapian. Walau terlihat sama dengan mobil-mobil lainnya, hanya aja kondisi mesin yang udah tua memungkinkan lebih banyak terjadi kerusakan atau karat. Kalau lo menemukan kerusakan pada mesin mobil klasik lo, jangan segan untuk segera memperbaikinya.

Selain mesin, kabel pun sangat mempengaruhi performa mobil klasik. Banyak mesin mobil yang nggak mau nyala justru karena bermasalah pada kabel, bukan pada mesinnya itu sendiri. Terlebih, kondisi kabel dalam mobil-mobil yang berumur sering kacau dengan banyaknya tambalan, sehingga membuat hantaran listrik nggak berjalan maksimal. Coba cek kabel-kabel dalam mobil klasik lo secara rutin untuk memastikan kalau nggak ada kabel yang bermasalah.

Hal sederhana lainnya yang nggak boleh terlewat adalah jalur bahan bakar dan oli. Di bagian mesin, terdapat ring yang menjadi pelindung supaya bensin tetap pada ruang bakar. Kerusakan pada ring ini dapat menimbulkan masalah pembuangan dan pembakaran berupa asap yang berlebihan. Kalau lo nggak mau menambah polusi lebih banyak lagi, lebih baik lo mulai memperhatikan keadaan ring tersebut.

Per pun turut menjadi perhatian karena perannya yang cukup vital. Biasanya, per yang udah nggak layak, apalagi yang terdapat pada bagian kaki mobil, mengakibatkan mobil terasa berat saat melaju dan menimbulkan semacam suara besi-besi yang berhimpitan. Jadi, jangan ragu untuk mengganti per yang memang udah nggak layak demi kenyamanan lo sendiri.

Terakhir, urusan cat mobil memang paling nggak bisa diabaikan. Lo bisa menjaga warna mobil klasik lo dengan cat mobil yang nggak gampang pudar. Dan kalau terjadi korosi, segera tambal agar nggak menyebar.

Intinya, pastikan mobil klasik lo menjadi pusat perhatian memang karena kecantikannya, bukan karena mendadak mogok di tengah jalan.
 

Comments
Riza Astuti
Makasih Infonya
Sandi Widiyantoro
Perawatannya mahal juga pasti 😁