Gak akan ada yang bisa ngalahin enaknya bersantai di akhir pekan. Pop Corn sudah matang, lo duduk di depan TV mencari posisi yang paling enak untuk nonton serial TV favorit. Kemudian saat lo sadar, lo sudah menghabiskan semua serial yang lo punya. Jangan biarkan itu merusak akhir pekan lo Urbaners! Dari yang komedi hingga yang action, ini dia serial yang tetap seru meski lo tonton berulang-ulang.
Friends
Ada alasan mengapa Friends menjadi salah satu serial TV paling popular sepanjang masa. Masalah yang terjadi di Friends sangat dekat dengan kehidupan sehari-hari, seringkali kita merasa terhubung dengan karakter dalam cerita. Dan kalau diperhatikan, ada kesamaan antara karakter Friends dan geng temen-temen lo. Pasti ada yang pinternya seperti Ross, ada yang cantik dan gaul seperti Rachel, dan ada yang suka melontarkan jokes seperti Chandler. Friends adalah gambaran hidup, yang dikemas dengan joke-joke yang menghibur.
How I Met Your Mother
Perjalanan mencari “The One” sudah menjadi tema yang popular untuk sebuah film. “Gimana sih ceritanya ibu dan bapak gue ini bisa ketemu?”. Pertanyaan itulah yang menjadi dasar “How I Met Your Mother”. HIMYM mengisahkan Ted Mosby yang bercerita pada kedua anaknya tentang bagaimana ia dan istrinya bertemu. HIMYM adalah sebuah komedi dengan hati, jadi bukan hanya tawa, tapi juga terdapat pesan tentang kehidupan.
Breaking Bad
Walter White berpikir hidupnya tidak bias jadi lebih buruk lagi. Hasil yang ia peroleh dari mengajar kimia di SMA tidak bisa mencukupi keluarganya. Jadi ketika Walter didiagnosa mengidap kanker paru stadium 3, ia pun memutuskan untuk banting setir menjadi “Meth Tweaker” agar bias meninggalkan warisan untuk keluarganya. Breaking Bad menceritakan bagaimana seorang pekerja keras, bisa berubah menjadi pemain penting dalam peredaran obat terlarang. Seru, yang satu ini gak boleh lo lewatin, Urbaners!
Modern Family
Seri ini menggambarkan kejadian yang dialami dalam hidup berumah tangga. Diceritakan melalui sudut pandang tiga keluarga yang berbeda, tapi masih saling berhubungan: Phil dan Claire dengan anak-anaknya; Jay dan Gloria, pasangan yang berbeda ras; Mitchell dan Cameron, pasangan sesama jenis yang berpikir untuk mengadopsi anak. Modern Famlily menyatukan mereka dalam satu keluarga besar yang tradisional, straight, gay, dan bahagia. Dibawakan secara Mockumentary (gabungan antara komedi dan documenter), seri ini tidak memiliki laugh track loh Urbaners. Jadi lo bisa ketawa kapan aja lo mau!
Chuck
Chuck Bartowski hanyalah seorang pria biasa yang menyukai komputer. Namun hidupny berubah ketika ia secara tidak sengaja mendownload rahasia Negara dan informasi penting, ke kepalanya. Ketika agen NSA dan CIA ditugaskan untuk menjaganya, mau tidak mau Chuck terlibat dalam petualangan mata-mata yang seru. Premisnya cukup unik, kalau biasanya karakter utama itu orangnya tangguh, Chuck ini Cuma orang biasa yang tidak punya keterampilan khusus. Jadi ketika ada dalam situasi terpjepit, Chuck lebih mengandalkan akal-akalan daripada kontak fisik. Diperankan oleh Zachary Levi, Chuck adalah seri yang ga akan ngebosenin!
Comments