Di Jakarta bisnis restoran atau café sudah sangtn menjamur dengan persaingan yang cukup ketat. Setiap tempat tersebut berlomba-lomba menghadirkan konsep unik untuk menarik pengunjung. Sekarang, banyak café atau restoran yang berlomba-lomba untuk menghadirkan kesan modern pada konsep tempatnya. Namun tidak sedikit café atau restoran yang menghadirkan kesan vintage dengan berbagai unsur kayu serta pernak-pernik klasiknya. Resto yang mengusung konsep vintage ini memang mempunyai daya tarik sendiri. Nah, berikut adalah beberapa restoran yang mengusung konsep vintage.
Café Batavia
Sudah tentu kalau kamu mencari restaurant vintage di Jakarta, Café Batavia tempatnya. Café yang bertempat di kawasan kota tua menyajikan tempat yang terlihat klasik dengan nuansa kolonial Belanda seperti arsitekturnya dan furniture yang dihadirkan. Cukup nyaman ke tempat ini untuk dinner bersama dengan pasangan karena terkesan intim. Makanan yang disajikan mulai dari western food, chinese food sampai hidangan asli Indonesia.
Blumchen Coffee
Pindah ke kawasan Jakarta Selatan, yaitu Blumchen Coffee. Bertempat di Fairground SCBD Lot 14, coffee shop ini juga menghadirkan nuansa tempat yang terkesan vintage. Dengan furniture serta pajangan-pajangan yang dapat membuat kamu seolah berada di eropa puluhan tahun lalu. Seperti jam klasik, pajangan bergambar kondisi kota yang klasik, vespa yang terpajang dengan kondisi masih rapih serta pajangan lain yang membuatnya terkesan vintage. Tentu saja menu utamanya adalah kopi asli Indonesia terpilih yang kaya akan cita rasa. Nuansa yang nyaman cocok sekali untuk sekadar nongkrong.
Huize Trivelli Heritage Resto & Patisserie
Satu lagi restoran dengan nuansa kolonial Belanda, yaitu Huize Trivelli Heritage Resto. Resto yang berada di kawasan Cideng, Gambir, menghadirkan nuansa yang cukup vintage dengan banyak menghadirkan unsur kayu pada furniture-nya serta pernak perniknya yang menambah kesan tersebut. Tidak hanya konsep tempatnya, tetapi hidangan yang diusung resto ini menggabungkan antara Indonesia dengan Belanda.
Bistronomy
Masih dengan unsur kayu serta pernak-pernik lain yang membuat sebuah tempat terkesan vintage, juga dapat dilihat di Bistronomy. Resto yang terletak di Jalan Ciniru I No. 2, Kebayoran Baru, menghadirkan aksen Perancis pada konsep tempatnya. Tentu saja tidak lupa dengan furniture dan pernak perniknya yang terkesan vintage. Mungkin tempat ini sangat cocok untuk kamu yang ingin dinner romantis bersama pasangan.
Comments