Trending
Rabu, 18 September 2019

4 Musisi Indonesia yang Pernah Rekaman di Studio Abbey Road

  • Share
  • fb-share
4 Musisi Indonesia yang Pernah Rekaman di Studio Abbey Road

Studio Abbey Road sangat identik dengan The Beatles. Di sinilah band fenomenal ini merekam dan memproduksi banyak lagu mereka. Dinamakan Studio Abbey Road karena memang lokasinya berada di Abbey Road, London. Saking fenomenalnya jalan tersebut, The Beatles bahkan sempat merilis album bertajuk Abbey Road pada tahun 1969.

Walaupun The Beatles sudah bubar, sampai sekarang Studio Abbey Road masih menjadi tempat rekaman yang legendaris. Hebatnya, beberapa musisi Indonesia ternyata sudah ada yang pernah melakukan proses rekaman di sana, lho. Check ‘em out!

 

Maliq & D’Essentials

Maliq & D’Essentials berfoto di depan pintu masuk Studio Abbey Road.

Rekaman di Studio Abbey Road sudah menjadi mimpi Maliq & D’Essentials sejak lama. Mimpi itu akhirnya terwujud pada Februari 2019 kemarin. Mereka merayakan 17 tahun perjalanan Maliq & D’Essentials dengan merilis album Maliq & D’Essentials: Essential Hits Recorded Live in London, yang semuanya direkam di Studio Abbey Road. Berdurasi 73 menit, album ini berisi live performance 12 lagu populer mereka seperti Dia, Terdiam, Setapak Sriwedari, dan Pilihanku.

 

/rif

Kelima anggota band /rif saat pemotretan bersama salah satu media Indonesia.Band legendaris dari era 1990-an ini melakukan rekaman di Studio Abbey Road pada Maret 2015. Sebetulnya ada 10 lagu yang mereka rekam secara live untuk memperingati 21 tahun perjalanan karier /rif. Mereka bahkan dibantu oleh Sam Okell, mixing engineer yang pernah menggarap rekaman Foster the People dan Counting Crows. Sayangnya, karena ada sedikit masalah, nggak semua lagu tersebut dirilis. Hanya ada 1 lagu berjudul Turn Off the Light yang dirilis melalui iTunes saat itu.

 

D’Masiv

Keenam anggota D’Masiv di depan Studio Abbey Road.

Mimpi D’Masiv untuk rekaman di Studio Abbey Road terwujud ketika mereka mendapat kesempatan untuk tampil di Indonesian Weekend. Acara ini digelar di Potters Fields Park, London, pada 7-8 September 2019 lalu. Di Studio Abbey Road, D’Masiv merekam 20 lagu, yang merupakan lagu-lagu hits dari album pertama hingga keenam mereka. Bahkan mereka juga menggunakan piano yang pernah dipakai Paul McCartney saat rekaman di Studio Abbey Road, lho!

 

J-Rocks

Band J-Rocks saat mengenakan kaus yang sama sebagai dukungan untuk mencegah radikalisme di Indonesia.

Setelah menang di salah satu ajang kompetisi musik pada 2008, J-Rocks mendapat hadiah untuk rekaman di Studio Abbey Road. Saat itu, mereka berhasil unggul dari PADI, Nidji, GIGI, dan Saint Loco. Ada 5 lagu yang direkam J-Rocks di Studio Abbey Road, yaitu Intro, Falling in Love dalam versi Bahasa Indonesia dan Inggris, Meraih Mimpi, dan Hanya Aku.

 

Selain keempat musisi di atas, masih ada musisi Indonesia lain yang juga pernah rekaman di Studio Abbey Road, Urbaners. Sebut saja GIGI dan Indische Party. Kira-kira siapa lagi, ya, yang bakal mengikuti jejak mereka?

 

 

Sources: liputan6.com, indozone.id, mediaindonesia.com

Comments
Radhitya
nambah pengalaman
asrul firmansyah
Ini mah sebuah band yang tak di ragukan lagi kualitasnya memang sangat keren banget band2 ini saya suka sekali